Pindah ke Chelsea karena Pengaruh Ajakan Kawan

Pindah ke Chelsea karena Pengaruh Ajakan Kawan
Willian
0 Komentar

LONDON – Arsenal sukses mendapatkan tanda tangan Willian dengan status free transfer dan mengamankan sang pemain untuk tiga tahun ke depan. Kepastian transfer Willian itu diumumkan lewat situs resmi klub London Utara itu, Jumat (14/8) dini hari WIB.
Willian didatangkan dengan cuma-cuma karena kontraknya di Chelsea sudah habis. Ia pun menjadi pemain kedua yang dipinang rival derby-nya sejak Luiz yang sudah merapat ke Emirates Stadium, musim panas lalu.
“Saya yakin dia akan membawa perubahan bagi Arsenal,” kata pelatih Arsenal, Mikel Arteta, seperti dikutip BBC. “Ia ingin memperkuat lini gelandang serang dan posisi winger,” tambah pelatih berpaspor Spanyol itu.
Diakui atau tidak, kehadiran Willian di Arsenal juga dipengaruhi rekan setimnya di Brasil dan Chelsea, David Luiz. Dalam momen ulang tahun ke-32-nya pada Minggu (8/8) lalu, Willian pun mendapat banyak ucapan selamat dari para pihak. Salah satunya adalah kompatriot dan mantan rekannya di Chelsea, David Luiz.
Dalam Instagram Story-nya, pemain berusia 33 tahun itu nampak membujuk Willian untuk ‘bergabung’ dengan The Gunners –sebutan Arsenal- lewat caption yang bertuliskan ‘Always Together’ yang berarti selalu bersama. Keretakan soal kontrak mulai terlihat saat musim panas 2019 lalu.
Chelsea diketahui menolak permintaan kontrak tiga tahun dari mantan pemain Sakhtar Donetsk itu. The Blues –sebutan Chelsea- tetap memilih menawarkan kontrak berdurasi dua tahun saja sesuai kebijakan yang dipegang klub sejak lebih dari satu dekade silam.
Di Arsenal, Willian akan ber-jersey nomor 12. Jersey tersebut akan dipakai selama tiga tahun sesuai kontraknya. Dikutip dari laman ofisial Arsenal, Direktur Teknik The Gunners, Edu Gaspar mengakui, timnya akan semakin lincah menyerang jika Willian mampu menunjukkan performanya saat bersama Chelsea.
“Saya masih mengenalnya dengan baik. Sudah lama kami bekerja baik di Timnas Brasil dan saat dia di Premier League. Dia punya skill yang fantastik sebagai seorang manusia, dan tentunya sebagai pesepakbola, karakternya,” ujarnya.
“Saya yakin 100 persen bahwa semua orang di ruang ganti, fans, saya sendiri, dan Mikel akan menikmati adanya Willian di tim ini,” sambungnya.

0 Komentar