Tanpa Ampun

Tanpa Ampun
KLOP DI LAPANGAN: Antoine Griezmann dan Lionel Messi (kiri) bisa jadi mimpi buruh Espanyol, dini hari nanti WIB. --FOTO: AP PHOTO
0 Komentar

Barcelona vs Espanyol
BARCELONA – Barcelona akan menjamu saudara sekotanya, Espanyol, di Camp Nou, dini hari nanti WIB. Dua kepentingan berbeda akan membuat Derbi Barceloni edisi ke-300 ini lebih panas dari biasanya (siaran langsung beIN Sport pukul 03.00 WIB).
Baik Barcelona maupun Espanyol, sama-sama wajib memenangkan pertandingan. Tuan rumah mesti menang jika ingin menjaga kans mengejar Real Madrid dalam perburuan gelar La Liga musim ini. Sebaliknya, Espanyol harus mencuri tiga poin kalau masih mau berada di La Liga musim depan.
Kalau tidak bisa menaklukkan Raksasa Catalan, julukan Barca, Espanyol dipastikan terdegradasi ke Segunda Division. Pasalnya, Espanyol yang menjadi juru kunci dengan 24 poin, tidak mungkin lagi mengejar Alaves, Eibar, dan Celta Vigo yang berada di zona aman terakhir dengan 35 poin.
Namun, kalau pun bukan misi mustahil, mencuri 3 poin dari Camp Nou akan amat sangat berat bagi Espanyol. Sekali lagi, Lionel Messi dan kawan-kawan juga membutuhkan kemenangan dan mereka tidak akan memberi ampun pada tamunya untuk misi itu.
Untuk menggebuk Espanyol, pelatih Barcelona, Quique Setien diprediksi akan kembali memainkan Antoine Griezmann dan Luis Suarez sebagai pendamping Lionel Messi. Griezmann mencetak gol indah dalam kemenangan 4-1 di markas Villarreal, dan itu cukup untuk membuat si bocah ajaib Ansu Fati mengantre di bench.
Setien juga sepertinya tidak akan berani berjudi dan kembali mengacak-acak formasinya di empat laga terakhir. Kalau pada akhirnya memang gagal mengejar Real Madrid, mereka setidaknya bisa menghibur penggemar dengan penampilan ciamik dari trisula Messi, Suarez, dan Griezmann (MSG).
“(MSG) terhubung dengan sangat baik dan kami membahayakan bek tengah dan gelandang bertahan mereka. Kami mampu membuat kemajuan pada sayap ketika menarik orang ke dalam. Mereka melakukannya dengan baik, mereka memiliki banyak kualitas,” kata Setien di Marca.
Menurut Setien, anak asuhnya bermain luar biasa di markas Villarreal. Mereka mampu menata serangan dengan baik dari belakang lalu mencetak gol cepat. “Saya ingin selesai seperti itu di setiap pertandingan, tetapi itu bukan ilmu pasti,” jelas eks pelatih Real Betis tersebut.

0 Komentar