Rumah Warga Desa Ender Ludes

Rumah Warga Desa Ender Ludes
HABIS: Rumah milik Hamami di Blok IV, RT 01 RW 07, Desa Ender, Kecamatan Pangenan, Rabu dini hari (29/7) sekitar pukul 02.42 WIB ludes dilalap api. FOTO: ISTIMEWA  
0 Komentar

 
BELUM genap satu minggu, kebakaran kembali terjadi di Kecamatan Pangenan, Kabupaten Cirebon. Sebelumnya, menimpa sebuah alat berat, yang membuat pemiliknya rugi mencapai Rp 500 juta. Kali ini sebuah rumah tinggal di Blok IV, RT 01 RW 07, Desa Ender, Kecamatan Pangenan, Rabu dini hari (29/7) sekitar pukul 02.42 WIB ludes dilalap api.
Rumah tersebut adalah milik Hamami. Saat kejadian, rumah sedang kosong, karena ditinggal oleh pemilik rumah. Sehingga, tidak ada korban dalam kejadian tersebut. Namun, seisi rumah habis terbakar. Korban mengalami kerugian ratusan juta rupiah.
Eno Sujana, Kasi Tanggap Darurat Pemadam Kebakaran Kabupaten Cirebon mengatakan, api kali pertama diketahui warga sudah membesar di dalam rumah korban. Api berasal dari kamar belakang sebelah barat.
Kebakaran yang TKP-nya tepat di depan Pondok Pesantren (Ponpes) Al Shighor Gedongan langsung menyita perhatian warga setempat. Termasuk yang tinggal di ponpes tersebut. Warga berjibaku madamkan api dengan alat seadanya. Sebagian warga melaporkan kejadian tersebut ke Pos Jaga Lemahabang.
“Kami menerima laporan sekitar pukul 02.42 WIB. Sampai lokasi sekitar pukul 03.07.  Lokasi kebakaran berada di lingkungan padat perumahan. Saat armada dari Lemahabang tiba, api sudah membesar nyaris menjalar ke rumah yang berada di sebelah timur,” paparnya.
Api terus menjalar dan khawatir merembet ke rumah sebelahnya, Eno memanggil regu lain untuk membantu pemadaman. “Jadi, di lokasi ada 4 armada. Dari Regu III Pos Jaga Lemahabang, Regu III Pos Jaga Losari, Regu III Pos Jaga Cikulak, dan Regu III Pos Jaga Weru. 4 mobil damkar bergantian. Api berhasil kita padamkan sekitar pukul 04.21. tapi, seisi rumah milik korban ludes terbakar,” terangnya. (cep)
 
 

0 Komentar