Berharap dari Limpahan Sekolah Lain

ppdb-online-kota-cirebon-2020
Siswa menunjukkan lokasi rumahnya untuk pengukuran jarak ke sekolah, sebagai indikator PPDB zonasi. Foto: Okri Riyana/Radar Cirebon
0 Komentar

HINGGA akhir penutupan PPDB Online tahap kedua tingkat SMA/SMK  tahun 2020, sejumlah sekolah telah berhasil memenuhi jumlah pagu siswa. Namun beberapa sekolah terpantau mengalami masih mengalami kekurangan dari kuota yang telah disediakan.
Kendati begitu, sekolah yang masih kekurangan siswa masih bisa mengharapkan dari limpahan siswa sekolah lain yang sudah penuh melalui pilihan kedua.
Rabu (1/7) PPDB jalur zonasi di SMAN 9 Cirebon terpantau melandai. Menurut Abdul Wahab, Wakasek Kesiswaan yang juga Ketua PPDB SMAN 9 Cirebon, hingga hari terakhir, pihaknya baru menerima 126 siswa.
Dengan tambahan angka itu, total SMAN 9 Cirebon telah menerima 236 siswa. Masih ada kekurangan 129 siswa dari jumlah pagu sebanyak 360 siswa.
“Pada tahap yang pertama kami sudah menerima 105 siswa. Sementara pada tahap kedua 126 siswa. Masih jauh dari total sebanyak 360 siswa,” ujar Wahab, kepada Radar Cirebon.
Pada PPDB tahun lalu, SMAN 9 juga mengalami kekurangan siswa. Kuotanya tidak bisa dipenuhi meskipun kemudian menggelar PPDB Offline. Dari yang rencana 11 rombel pun berkurang menjadi 10 rombel saja.
Kini, pihaknya masih berharap akan mendapatkan limpahan siswa dari sekolah negeri lainya. Pasalnya, dalam pendaftaran PPDB zonasi, siswa mendapatkan pilihan kedua. Bila pada pilihan pertama tidak diterima, kemungkinan akan masuk ke pilihan yang kedua.
“Kita masih berharap limpahan sekolah dari sekolah lain. Mungkin dari SMAN 3 karena lokasinya yang tidak jauh dari SMAN 9. Di sana memang yang daftar banyak karena lokasinya strategis di pusat keramaian, tetapi tahun ini rombelnya berkurang,” kata Wahab.
Kondisi serupa juga dialami oleh SMAN 7 Cirebon. Hingga hari terakhir, jumlah siswa yang mendaftar hanya 145 siswa saja. Artinya masih ada kekurangan siswa sebanyak 112 siswa dari total kuotan 396 siswa.
Pada PPDB tahap pertama SMAN 7 Cirebon telah menerima siswa sebanyak 139 siswa. “Masih ada harapan dari limpahan sekolah lain. Kita tetap optimis kuotanya akan terpenuhi,” ucap H Undang Ahmad Hidayat SPd MPd, Ketua PPDB SMAN 7 Cirebon. (awr)

0 Komentar